Tips puasa sambil diet sehat – Puasa Ramadan menjadi waktu yang tepat untuk restorasi tubuh. Dengan tidak mengonsumsi makanan dalam jangka waktu hampir seharian, tubuhmu akan lebih mudah mengeluarkan racun. Hal ini bisa mencegah terjadinya berbagai masalah kesehatan dari kolesterol tinggi, penyakit jantung, obesitas hingga kesehatan mental.

Jadi, kamu bisa memanfaatkan peluang bulan Ramadan kali ini untuk menurunkan berat badan. Tentunya dengan cara yang sehat, ya. Sebab, menurut ahli medis, ada banyak keluhan gangguan sistem pencernaan seperti maag dan sembelit saat puasa.

Berikut ini adalah tips puasa sambil diet sehat selama bulan Ramadan by Gurunda. Simak baik-baik, ya!

Cukupi Kebutuhan Minum Saat Berbuka dan Sahur

Menurut berita Blitar, hal pertama yang bisa kamu lakukan adalah minum air yang cukup, minimal 2 liter per hari. Apalagi saat cuaca sedang panas. Hidrasi bukan hanya berguna untuk memperkuat sistem imun tubuh, melainkan jugaa meningkatkan kerja metabolisme tubuh.

Pasalnya, saat badanmu dehidrasi, metabolisme tubuh akan bekerja lambat. Tubuh akhirnya sulit membakar lemak atau kalori, sehingga berat badan jadi mudah naik. Bagi kamu yang berolahraga di bulan puasa, tubuh akan lebih rentan terhadap dehidrasi. Untuk mencegahnya, kamu bisa mencampur 500 – 7000 ml air dengan garam mineral.

Hindari Minuman Manis, Kafein dan Berkarbonasi

Bisa dibilang, langkah ini sangat sulit untuk diikuti namun sangat ampuh menurunkan berat badan. Minuman manis merupakan biang utama dari berbagai penyakit dan berat badan yang sulit turun. Kamu tentu akan terkejut jika mengetahui berapa kalori dalam satu gelas minuman es favoritmu.

Sedangkan, minuman kafein seperti teh dan kopi serta minuman karbonasi akan memicu dehidrasi. Meski kamu meminumnya tanpa gula, sebaiknya tetap menghindarinya, ya. Jenis minuman tersebut juga bisa membuat perut jadi kembung dan memicu sakit maag.

Baca Juga  Cara Tepat Mengenalkan Sex Education pada Anak

Jangan Lewatkan Sahur

Mungkin masih ada yang berpikiran, dengan sering melewati makan sahur, maka semakin mudah untuk menurunkan berat badan. Itu salah besar! Melewatkan makan sahur tidak hanya menurunkan sistem imun, melainkan juga metabolisme tubuhmu.

Jika tidak sahur, kamu jadi merasakan lapar dan lemas sepanjang hari, sehingga tidak bisa beraktivitas seperti biasanya. Tidak hanya itu saja, melewatkan makan sahur juga bisa memicu konstipasi. Maka dari itu, tips puasa sambil diet sehat adalah jangan lewatkan sahur. Setel alarm keras-keras agar tidak terlambat bangun untuk sahur.

Perhatikan Asupan Garam Saat Sahur

Garam mampu meningkatkan hidrasi, namun jangan berlebihan karena justru bisa membuatmu haus. Jadi, kamu bisa konsumsi makanan dengan kandungan karbohidrat kompleks, seperti roti gandum dan oatmeal agar tidak cepat lapar.

Penuhi pula asupan protein seperti telur dan yogurt. Kombinasi keduanya akan menjaga kestabilan gula darah, menahan nafsu makan serta mencegah makan secara berlebihan saat buka puasa.

Bagi Jam Buka Puasa Menjadi Dua

Setelah berpuasa seharian, kamu akan cenderung berbuka puasa dengan makanan dalam porsi besar. Padahal, tubuhmu perlu waktu untuk mencerna makanan dan memberikan sinyal ‘kenyang’. Jika langsung melahap porsi besar sekaligus, kadar gula darahmu akan melonjak, menimbulkan gangguan pencernaan dan cenderung membuatmu makan berlebihan.

Sebaiknya, mulailah berbuka puasa dengan satu buah kurma dan sup yang mudah dicerna tubuh untuk mengembalikan energi. Kemudian, tunggu 20 menit sebelum mengonsumsi makanan berat sebagai menu utama buka puasa.

Demikianlah ulasan mengenai beberapa tips puasa sambil diet sehat yang bisa kamu lakukan selama bulan Ramadan. Perlu diingat, kamu juga harus mengonsumsi makanan yang bergizi, kaya serat dan juga probiotik. Dengan begitu, usaha dietmu selama berpuasa Ramadan akan menunjukkan hasil yang maksimal. Semoga bermanfaat!

Baca Juga  Ini Tahapan Sederhana Untuk Mengecat Dinding Rumah
Bagikan: