Ubud merupakan sebuah kota yang terletak di daerah pegunungan Bali. Ubud menjadi salah satu destinasi yang selalu masuk dalam Bali tour packages karena keberagaman budaya dan keberadaan berbagai tempat unik yang menawarkan pengalaman tak terlupakan.

Di antara berbagai destinasi menarik yang bisa dieksplorasi di Ubud, ada tiga spot yang secara khusus menarik minat wisatawan. Apa sajakah itu? Mari temukan jawabannya dengan menyimak pembahasannya berikut ini sampai akhir!

Sacred Monkey Forest

Salah satu atraksi paling terkenal di Ubud adalah Sacred Monkey Forest Sanctuary atau biasa disebut Hutan Monyet. Terletak di pusat kota, Hutan Monyet adalah rumah bagi lebih dari 700 ekor monyet ekor panjang yang hidup bebas di dalamnya.

Wisatawan dapat berjalan-jalan di antara pepohonan rimbun sambil menyaksikan monyet-monyet yang bermain, makan, dan berinteraksi satu sama lain. Namun, seperti namanya, tempat ini juga memiliki nilai sakral bagi masyarakat setempat.

Ada tiga kuil suci di dalam hutan tempat para pengunjung dapat melihat upacara keagamaan yang diadakan oleh penduduk setempat. Pengalaman ini memungkinkan wisatawan untuk mendapatkan wawasan yang lebih dalam tentang hubungan antara manusia dan alam, serta pentingnya konservasi satwa liar.

Pasar Tradisional Ubud

Jika Anda ingin merasakan kehidupan sehari-hari penduduk lokal dan mengeksplorasi kekayaan budaya Bali, Pasar Tradisional Ubud adalah tempat yang sempurna untuk dikunjungi.

Terletak di jantung kota, pasar ini ramai dengan aktivitas sejak pagi hari. Anda akan menemukan berbagai macam barang dagangan, mulai dari buah-buahan tropis segar, rempah-rempah aromatik, pakaian tradisional Bali hingga kerajinan tangan yang indah.

Belanja di pasar tradisional juga memberi kesempatan untuk berinteraksi dengan pedagang lokal yang ramah dan mungkin belajar sedikit tentang seni tawar-menawar yang merupakan bagian tak terpisahkan dari budaya Bali.

Baca Juga  Rumah Sosial Kutub, Salah Satu Lembaga Amil Zakat Terpecaya

Tegalalang Rice Terrace

Di sebelah utara Ubud terdapatTegalalang Rice Terrace yang menawarkan pemandangan sawah terasering yang menakjubkan. Sawah-sawah ini yang terbentang luas menciptakan panorama alam yang spektakuler dan menjadi salah satu pemandangan ikonik Bali.

Wisatawan sering datang ke sini untuk menikmati pemandangan matahari terbenam yang memukau atau untuk berjalan-jalan di antara teras-teras hijau yang indah.

Selain itu, beberapa warung dan kafe yang berjejer di sepanjang tepi sawah menawarkan tempat yang sempurna untuk bersantai sambil menikmati segelas kopi Bali yang harum atau menikmati hidangan lokal sambil menikmati pemandangan yang menakjubkan.

Itulah beberapa spot unik yang bisa Anda kunjungi ketika berlibur di Ubud, Bali. Jika Anda tertarik, Anda bisa langsung menghubungi Bali Finder. Selain mengunjungi destinasi menarik di Ubud, Bali Finder akan memastikan Anda mendapatan fasilitas terbaik selama liburan.

Kendaraan yang nyaman dan memiliki AC, serta pemandu lokal berpengalaman akan menemani setiap perjalanan Anda.

Dengan begitu, Anda bisa menikmati liburan dengan penuh wawasan dan pemahaman tentang setiap situs. Berpertualang tanpa repot bisa Anda rasakan hanya dengan memesan paket liburan Bali Finder.

Perlu Anda ketahui, selain menyediakan paket liburan ke berbagai tempat yang indah di Bali, Bali Finder juga menyajikan kumpulan Lowongan kerja hotel yang bisa Anda pertimbangkan. Pastinya hal ini sangat cocok untuk Anda yang ingin bekerja di industri perhotelan.

Tunggu apa lagi? Silahkan kunjungi www.balifinder.com dan temukan tujuan Anda! Semoga membantu!

Bagikan: